Teks poto:Ekspresi Jonatan Christie (atas) usai menjadi penentu kemenangan Indonesia. Tim Indonesia berhamburan memeluk Jonatan dan mengibarkan bendera Merah Putih. (IG:badmintalk_com) Piala Thomas Akhirnya Kembali ke Indonesia Denmark, memorandum.co.id-Piala Thomas akhirnya kembali ke Indonesia setelah 19 tahun. Terakhir, Indonesia merebut Piala Thomas pada 2002 silam. Bertanding di Ceres Arema, Aarhus, Denmark, Minggu, (17/10) malam WIB, Indonesia membabat China dengan skor telak, 3-0. Kemenangan Indonesia ditentukan oleh tunggal kedua Jonatan Christie yang mengalahkan Li Shifeng dengan rubber game 21-14, 18-21 dan 21-14. Jonatan bermain taktis dan mendapatkan enam angka beruntun di game pertama. Interval pertama ditutup dengan skor 11-6 untuk keunggulan Jonatan yang kemudian menutupnya dengan skor 21-14. Tapi, di game kedua, Li Shifeng tampil beda. Ia membalilkkan keadaan dan menutup skor dengan 18-21. Di game penentuan, Jonatan tampil lebih taktis. Permainan di depan net dan dropshot apik menjadi kunci kemenangan. Jonatan pun menuntaskan game ketiga dengan skor 21-14. Sebelumnya di partai final pembuka, Indonesia menurunkan tunggal putra Anthony Ginting yang berhadapan dengan Lu Guang Zu. Kemenangan yang diraih Ginting tidak mudah karena harus melalui rubber game dengan skor, 18-21, 21-14 dan 21-16 dalam waktu 77 menit. Partai kedua, Indonesia menurunkan pasangan ganda Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Di luar dugaan, Fajar/Alfian menang straight game, 21-12, 21-19. Dalam sejarah, Indonesia paling banyak meraih Piala Thomas. Total Indonesia sudah meraih 14 kali Piala Thomas. Diantaranya pada, 1958, 1961, 1964, 1970, 1973, 1976, 1979, 1984, 1994, 1996, 1998, 2000, 2002 dan 2021 yang merupakan turnamen yang sejatinya digelar pada 2020. (ono/gus)
Piala Thomas Akhirnya Kembali ke Indonesia
Senin 18-10-2021,02:47 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 13-03-2025,07:12 WIB
Sahur on the Road UMM, Gandeng Geng Motor Molak Malik
Kamis 13-03-2025,13:35 WIB
Mutasi Besar-besaran Polri, Sejumlah Kapolres dan Direktur Dimutasi
Kamis 13-03-2025,20:56 WIB
Kapolda Jatim Buka Bersama Pimpinan Media Sebelum Purna Tugas
Kamis 13-03-2025,17:24 WIB
Bupati Tulungagung Buka FKP RPJMD dan Musrenbang RKPD tahun 2026
Kamis 13-03-2025,08:07 WIB
Polsek Wiyung Gencar Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110 di Kedurus
Terkini
Jumat 14-03-2025,06:05 WIB
Buntut Temuan Kerangka Manusia di Aspol Ujungpangkah, Polres Gresik Periksa Belasan Anggota
Jumat 14-03-2025,06:00 WIB
Sidak ke Pasar Bunulrejo, Wali Kota dan Wawali Kota Malang Cek Volume Migor
Kamis 13-03-2025,21:50 WIB
Jalin Sinergitas, Polres Madiun Kota Bagi Takjil Bersama Media
Kamis 13-03-2025,21:45 WIB
Ditresnarkoba Polda Jatim Santuni Anak Yatim Piatu, Kombespol Da Costa: Polri untuk Masyarakat
Kamis 13-03-2025,21:33 WIB