Antusiasme Masyarakat Tinggi, Polres Lumajang Kembali Gelar Vaksinasi Drive Thru

Sabtu 11-09-2021,20:28 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Lumajang, memorandum.co.id - Polres Lumajang kembali menggelar vaksinasi Covid-19 drive thru di halaman Stadion Semeru Lumajang, Sabtu (11/9/2021). Hal itu dikarenakan tingginya antusiasme masyarakat untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 drive thru yang pernah digelar sebelumnya. Wakapolres Lumajang, Kompol Kristiyan B. Martino saat meninjau vaksinasi mengatakan, kegiatan vaksinasi drive thru ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat. "Kita melaksanakan vaksinasi drive thru untuk mempermudah masyarakat. Kita mulai pelayanan jam 10 namun sebelum jam 10 tadi saya cek sudah ada sekitar 70 orang. Artinya, animo masyarakat masih tinggi, bisa kita lihat untuk sepeda motor juga ada, roda empat juga ada," katanya. Target sasaran vaksinasi drive thru kali ini sebanyak kurang lebih 400 dosis untuk masyarakat yang akan divaksin dosis pertama maupun kedua. "Semoga saja untuk dropping vaksin dari Polri dilancarkan, begitu juga dari Dinkes sehingga kita bisa bersama-sama meningkatkan kegiatan vaksinasi untuk mencapai herd immunity. Kami juga berharap di tahap PPKM berikutnya kita turun menjadi level dua bahkan kalau bisa level satu," ujarnya. Saat disinggung terkait wacana menyasar tempat lain untuk pelaksanaan vaksinasi drive thru, Kristiyan mengaku, pihaknya sudah menyampaikan kepada anggota, namun masih mencari lokasi yang cukup memadai. "Sementara yang cukup memadai hanya di sini, tetapi tetap kita pertimbangkan masukan, kita cari tempat. Jangan sampai kita mengadakan vaksinasi tapi malah menimbulkan kerumunan atau kemacetan," ungkapnya. Sementara itu, salah satu peserta vaksinasi menyampaikan, kegiatan ini cukup efektif karena tidak dibutuhkan waktu lama untuk mengantre. "Vaksinasi drive thru ini alhamdulillah sangat efektif, pelayanannya lebih enak, lebih simple, antreannya lumayan cepat," pungkasnya. (Fai)

Tags :
Kategori :

Terkait