Surabaya, memorandum.co.id - Partai Demokrat Jatim berkoalisi bersama rakyat untuk memberi pelayanan di Jatim.
Tekad ini disampaikan ketua DPD Partai Demokrat Jatim Emil Elestianto Dardak saat perayaan HUT ke-20 Partai Demokrat melalui zoom bersama pengurus Partai Demokrat Jatim.
Partai Demokrat mengintruksikan kepada pengurus di legislatif maupun eksekutif, untuk terus berbagi dengan masyarakat.
"Kader Partai Demokrat harus ada di tengah masyarakat, membantu masyarakat dan membantu ikut memberi solusi kepada masyarakat yang membutuhkan apalagi di masa pandemi ini," ujar Emil Dardak di kantor DPD Partai Demokrat Jatim, Kamis (9/9/2021).
Emil Dardak yang juga Wakil Gubernur Jatim ini mengatakan, Partai Demokrat sebagai partai pengusung Gubernur Khofifah di Pilgub Jatim, tetap mengawal setiap program yang dilaksanakan gubernur.
"Kita adalah pengusung dari ibu Khofifah-Emil. Tentunya Partai Demokrat berharap bisa amanah dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat Jatim. Termasuk mengawal kebijakan pemerintah provinsi dan kemitraannya dengan DPRD Provinsi Jatim," jelasnya.
Sementara itu, Sekertaris DPD Partai Demokrat Jatim Bayu Airlangga mengatakan momentum 20 tahun partai menjadi pelecut kader dan pengurus lebih dekat bersama rakyat.
"Berkolisi bersama rakyat, maka bukan sebuah keniscayaan target penambahan kursi di Pemilu 2024 mendatang yang menjadi target DPD dan DPP khususnya di Jatim akan terpenuhi," ungkapnya.
Fraksi Demokrat DPRD Jatim juga didorong lebih bisa lebih memberi warna dalam mengawal kebijakan yang dilakukan Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim.
Peringatan HUT Ini, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansah mengirimkan rekaman video ucapan selama HUT ke-20 Partai Demokrat.
"Bu Gubernur memberikan ucapan melalui video yang dikirim ke saya. Durasinya cukup panjang. Menceritakan bagaimana kebersamaan Gubernur bersama Partai Demokrat, termasuk dukungan yang diberikan Partai Demokrat di Pilgub Jatim kemarin," ujar Emil Elestiato Dardak.
Peringatan HUT partai Demokrat juga memberikan hadiah bagi pemenang lomba menyanyi lagu "Cahaya dalam Kegelapan" yang diciptakan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), lomba menulis kalangan jurnalis, lomba menulis kalangan umum, lomba fotografi jurnalis, lomba fotografi umum serta beberapa lomba lainnya. (day/fer)