Lumajang, memorandum.co.id - Personel TNI Koramil 0821/17 Pasrujambe aktif mendampingi vaksinasi Covid-19 terhadap guru di Puskesmas Kecamatan Pasrujambe, Kabupaten Lumajang, Rabu (11/8/2021). Anggota Koramil 0821/17 Pasrujambe Serda Setiyo Subagio mengatakan, pendampingan ini dilakukan demi kelangsungan dan kelancaran kegiatan vaksinasi. "Sekaligus juga memonitoring sejauh mana antusias masyarakat dalam mengikuti kegiatan vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Pasrujambe," katanya. Ia menerangkan, kegiatan vaksinasi kali ini merupakan vaksinasi dosis kedua dan diikuti oleh 66 orang. Di antaranya berasal dari kalangan guru. "Kegiatan ini merupakan vaksinasi Covid-19 dosis yang kedua yang diikuti oleh kalangan guru pengajar," terangnya. Ia menambahkan, antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan vaksinasi dinilai cukup tinggi. Hal itu disebabkan karena adanya sosialisasi dan pendekatan yang dilakukan dinilai cukup menggugah kesadaran masyarakat. "Sosialisasi sebelumnya dilakukan secara intens melibatkan petugas gabungan. Harapannya, bisa menunjang program-program Pemerintah dalam hal memangkas penyebaran Covid-19 dengan mudah, lantaran masyarakatnya yang sudah mengerti dan sadar," imbuhnya. Menurutnya, keselamatan rakyat adalah segala-galanya. Pihaknya bersama stakeholder terkait berkomitmen untuk berperan aktif dalam segala upaya penanggulangan Covid-19. "Kami komitmen berperan aktif dalam segala upaya penanggulangan Covid-19 karena keselamatan rakyat adalah segala-galanya," pungkasnya. (*/ani)
Personel Koramil Pasrujambe Aktif Dampingi Vaksinasi Guru
Rabu 11-08-2021,16:20 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,11:23 WIB
Minim Menit Bermain, Rizky Dwi Pangestu Resmi Tinggalkan Persebaya, Gabung Garudayaksa FC
Rabu 14-01-2026,16:21 WIB
Proyek Saluran Rp 139 Juta Mangkrak, Warga Datangi Balai Desa Jasem Mojokerto
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB
Percepat Proyek Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Bongkar Sisa Bangunan Warga
Terkini
Kamis 15-01-2026,10:24 WIB
KUHP Baru, Masuk Pekarangan Orang Bisa Dipenjara 1 Tahun
Kamis 15-01-2026,09:35 WIB
Demokrat Jatim Siapkan Bukti Kuat Laporkan Ishaq Jayabrata atas Dugaan Penyalahgunaan Aset
Kamis 15-01-2026,09:00 WIB
Cinta Terlarang Asisten Bos Besar: Menjemput Maaf atau Melepaskan (3)
Kamis 15-01-2026,08:54 WIB
Perkuat Keamanan Lingkungan, Polsek Rungkut Sambangi Security Perumahan di Medokan Ayu
Kamis 15-01-2026,08:00 WIB