Kebakaran Kedinding Tewaskan Penghuni Rumah

Jumat 09-08-2019,14:14 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

SURABAYA - Kebakaran rumah semipermanen di Jalan Kedinding Tengah III/21 menewaskan Kastumin (70), pemilik rumah, Jumat (9/8). Jasad korban ditemukan petugas damkar sudah tak bisa dikenali lagi di antara puing-puing. Kejadian tragis yang menggegerkan masyarakat setempat ini pukul 04.00. Keterangan dari warga yang melihat kejadian tersebut, rumah sudah dalam keadaan terbakar. Warga kemudian menghubungi Polsek Kenjeran dan jajaran terkait. Bangunan yang terbuat dari kayu sehingga cepat membesar dan meludeskan rumah Kastumin. "Warga sempat memadamkan api menggunakan peralatan seadanya tapi tidak berhasil," kata Harsono, warga setempat. Tak lama kemudian petugas damkar datang dan berhasil memadamkan api. Kemudian petugas masuk ke dalam dan mengetahui jasad Kastumin terbujur kaku di antara puing-puing. Keterangan Abdul Hamid, keponakan korban, selama ini Kastumin sebatang kara di rumah yang terbakar. Sedangkan istrinya sudah meninggal. Korban ini tidak dikaruniai momongan. Korban sendiri kondisi sudah mengalami gangguan penglihatan dan sulit jalan. "Setiap hari, korban dikirimi nasi kotak oleh pegawai Kelurahan Kedinding," beber Abdul Hamid. Jasad Kastumin setelah diidentifikasi petugas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, langsung dibawa ke kamar jenazah RSUD dr Soetomo guna divisum. (rio/tyo)  

Tags :
Kategori :

Terkait