Satresnarkoba Bagikan Beras dan Masker kepada Warga

Rabu 04-08-2021,19:55 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Pasuruan, memorandum.co.id - Untuk meringankan beban masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19, Satreskoba Polres Pasuruan Kota membagikan masker dan sembako kepada masyarakat Kota Pasuruan. Dalam kegiatan tersebut, dipimpin langsung oleh Kasat Narkoba Polres Pasuruan Kota AKP Nanang Sugiyono dengan didampingi beberapa anggota. Kasatnarkoba AKP Nanang Sugiyono menjelaskan, pemberian masker dan sembako yang kami bagikan ini di peruntukkan kepada para pencari nafkah di seluruh Kota Pasuruan. "Mulai dari tukang becak, tukang parkir, pedagang kaki lima, petugas palang pintu Kereta Api, kuli pelabuhan dan pengemis di perempatan," kata Nanang, Rabu (04/08/21) sore. Masker yang dibagikan sebanyak 200 buah dan beras sebanyak 30 sak dengan berat 5 Kg, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. "Kami juga mengajak kepada seluruh masyarakat Kota Pasuruan untuk mengelorakan semangat Nasionalisme menjelang HUT RI ke 76 Tahun di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota," jelasnya. "Kami juga menitip pesan, untuk selalu memakai masker disaat keluar rumah hindari kerumunan. Guna terhindar dari penyebaran Covid-19," imbuh Nanang. (rul)

Tags :
Kategori :

Terkait