Gresik, Memorandum.co.id - Ratusan pekerja dari sejumlah perusahaan di Kota Pudak bakal mengikuti vaksin gotong royong (VGR) yang digelar Kadin Gresik. Satgas VGR Kadin meninjau persiapan di lokasi vaksinasi yakni Rumah Vaksin RS Semen Gresik. Kasatgas VGR Kadin Gresik Rizal mengatakan untuk tahap awal ada 11 perusahaan yang mengikuti program vaksinasi ini. Sebanyak 897 pekerja telah terverifikasi dan akan segera mendapatkan jatah vaksin gratis yang dibiayai perusahaan. Sebelumnya, pihaknya menyetor sekitar 2.132 pekerja untuk mengikuti VGR ini. Namun, setelah verifikasi data dan proses lainnya, Bio Farma sebagai pemasok dosis vaksin menyetujui sebanyak 897. "Sejauh ini sudah ada 11 perusahaan dan 897 peserta vaksin. Untuk kesiapannya kami sudah mensurvei Rumah Vaksin RS Semen Gresik. Alhamdulillah semua fasilitas tersedia," katanya. Menurutnya, ada ribuan perusahaan di Kabupaten Gresik. Namun hingga saat ini yang mendaftar VGR jumlahnya masih sangat kecil. Ia sadar betul berbagai kendala yang terjadi di lapangan. Baik soal regulasi hingga pembiayaan. "Namun setelah ini harapannya perusahaan-perusahaan lain juga mengikuti VGR bagi pekerjanya untuk mendukung percepatan vaksinasi," tegasnya. Terpisah, Humas RS Semen Gresik Tholib Bahasuan mengaku pihaknya siap melaksanakan vaksinasi gotong royong tersebut. Kemungkinan penyuntikan vaksin akan berlangsung selama tiga hari. "Kami memiliki 50 tenaga vaksinator. Setiap hari rata-rata 300 vaksin yang disuntikkan," pungkasnya.(and/har/gus)
897 Pekerga Gresik Bakal Ikut Vaksin Gotong Royong
Rabu 04-08-2021,08:05 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Jumat 08-11-2024,18:29 WIB
Dugaan Kasus Kekerasan di Lingkungan SMAK Gloria 2, Manajemen Berdamai dengan Guru Tinju yang Dituduh Preman
Jumat 08-11-2024,13:29 WIB
Kasus Perundungan di SMP Gloria 1 Diadukan ke Polrestabes Surabaya
Jumat 08-11-2024,15:54 WIB
Paul Munster Berharap Lawan Persija Stadion GBT Full Bonek dan Bonita
Terkini
Sabtu 09-11-2024,08:18 WIB
Sam HC-Mbak Ganis Adakan Program Makan Gratis, Ini Alasannya
Sabtu 09-11-2024,08:05 WIB
Suami dan Anak Penasehat Hukum Ronald Tannur Diperiksa di Kejati Jatim
Sabtu 09-11-2024,07:34 WIB
Berani Diadu! Unlimited Suka-Suka, Paket Internet Terbaik Milik Smartfren
Sabtu 09-11-2024,07:10 WIB
Mulai Oktober 2024, Dishub Kota Malang Ubah Sistem Setoran Parkir
Sabtu 09-11-2024,07:00 WIB