Polsek Kangayan Salurkan Bantuan Bhayangkara Bersama Ormas

Rabu 28-07-2021,11:20 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Sumenep Memorandum.co.id - Polsek Kangayan jajaran Polres Sumenep melaksanakan bakti sosial (Bansos) bhayangkara kepada masyarakat terdampak PPKM level III. Dalam kegiatan tersebut, Ipda Miftahol Rahman, Kapolsek Kangayan turun langsung memberikan bantuan ke masyarakat dengan ditemani Kanit Provost Aipda Roby Pasa, Kanit Intelkam Aipda Niko Sutikno, Kanit Binmas Bripka Agus, Banit Sabhara Bripka Agung Santoso. Turut hadir selain dari jajaran Polsek Kangayan Plt Camat Kangayan Nurullah, Ketua Ansor setempat Darsuki bersama anggota. "Bansos sebagai wujud bhakti bhayangkara untuk negara Indonesia dalam rangka bentuk kepedulian kepolisian Sumenep kepada masyarakat," terang Ipda Miftahol Rahman, Kapolsek Kangayan, Selasa (28/7/2021). Diharapkan, pemberian beras itu dapat meringankan beban masyarakat di tengah-tengah pandemi. Masyarakat diimbau untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes).(uri/ziz)

Tags :
Kategori :

Terkait