Antisipasi Penimbunan Obat, Polres Gresik Sidak Apotek

Selasa 27-07-2021,14:38 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Gresik, Memorandum.co.id - Ketersediaan obat dan vitamin bagi pasien Covid-19 mendapat atensi dari aparat kepolisian. Jajaran Polres Gresik menggelar sidak terhadap sejumlah apotek untuk memastikan tidak ada penimbunan atau permainan harga. Seperti dilakukan di wilayah utara. Polisi bergerak mendatangi apotek yang berada di wilayah Kecamatan Ujungpangkah. Mengecek ketersediaan obat, vitamin, masker medis dan antiseptik. Sidak tersebut dipimpin Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah Aipda Yudi Setiawan. Pihaknya mendatangi satu per satu apotek. Menanyakan stok obat-obatan dan harga eceran tertinggi (HET). Hal ini sesuai intruksi Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto. Menurutnya, obat-obatan dan multivitamin menjadi kebutuhan vital di tengah pandemi Covid-19. Oleh karena itu, jajarannya dikerahkan untuk memastikan ketersediaannya di lapangan. "Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan obat, masker, vitamin dan antisepti. Di sisi lain menghindari adanya penimbunan dan permainan harga," kata Kapolsek Ujungpangkah, AKP Sujito. Dari sidak tersebut, tidak ditemukan upaya penimbunan atau permainan harga dari apotek-apotek yang didatangi. Ketersediaan obat aman, namun yang menjadi kendala adalah menipisnya stok masker medis karena terkendala distribusi. Dijelaskan, giat seperti ini akan rutin dilakukan. Jika ditemukan pelanggaran, pihaknya tidak segan-segan mengambil tindakan tegas. Apalagi saat ini kondisinya sedang darurat.(and/har)

Tags :
Kategori :

Terkait