Jember, Memorandum.co.id - Merespon lonjakan kasus Covid-19, Bupati Jember sekaligus Ketua Satgas Penanganan Covid-19 menyumbangkan darah plasma konvalesen di pendopo Wahyawibawagraha, Senin, 19/7/2021. Bupati Jember, H. Hendy Siswanto mengaku terdorong untuk ikut donor darah plasma konvalesen seiring meningkatnya kasus baru Covid-19 di kabupaten Jember. "Kebetulan pada 25 Oktober 2020, saya terkonfirmasi Covid-19, "ungkapnya. "Kami mengajak para penyintas Covid-19 Jember yang telah memenuhi syarat untuk menyumbangkan plasmanya melalui PMI Kabupaten Jember, agar semakin banyak pasien Covid-19 yang bisa tertolong nyawanya,"tambahnya. Sementara, H. E. A. Zaenal Marzuki, SH, MH, Ketua PMI Kabupaten Jember sangat mengapresiasi gebrakan Bupati Jember yang telah memprakarsai pengambilan sampel darah plasma konvalesen. Menurutnya, bupati dan Forkopimda Jember telah memberikan tauladan bagi masyarakat Jember untuk menyumbangkan darah plasmanya melalui PMI Kabupaten Jember. "Kami mengucapkan terimakasih dukungan penuh Bupati Jember beserta jajaran OPD Jember, Forkopimda yang iklas meluangkan waktunya mengikuti tahapan pengambilan sampel darah plasma konvalesen,"ujarnya. Kegiatan pengambilan sampel darah plasma konvalesen ini bisa memicu para penyintas covid -19 terpanggil menyumbangkan darah plasmanya. Sejauh ini sudah ada delapan orang yang mengikuti pengambilan sampel darah plasma konvalesen di Pendopo Jember. Ditambahkannya, syarat-syarat sebagai calon pendonor plasma konvalesen yaitu pernah terjangkit Covid-19 dengan swab PCR positif dan nNegatif Covid-19, bukan OTG (bergejala sedang dan negative Covid-19, berat badan minimal 55 kg, Usia 18 – 60 laki-laki/perempuan yang belum pernah hamil, sudah sembuh/swab negative sampai 3 bulan sejak sembuh, lolos dari screaning yang akan dilakukan menjelang donor. Selain itu, pasien yang membutuhkan plasma konvalesen dapat menghubungi Call Center PMI Kabupaten Jember ini, yakni, EA Zaenal Marzuki 081 334 264 899, H M Fadalah 082 322 214 093, Dr Dudung Ari Rusli 081 2345 6257 Atin Mahatma 081 230 495 506, Ninuk Handayani 085 103 773 317. (edy/gus)
Bupati Jember Ikut Donor Plasma Konvalesen
Selasa 20-07-2021,09:32 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 01-01-2025,11:56 WIB
Malam Pergantian Tahun Baru 2024-2025 di Gresik Berlangsung Kondusif
Selasa 31-12-2024,16:22 WIB
Kapolda Jatim Tinjau Posyan Operasi Lilin Semeru 2024 di Purabaya
Selasa 31-12-2024,15:34 WIB
Kapolres Gresik Beri Pesan Inspiratif kepada 49 Personel yang Naik Pangkat
Selasa 31-12-2024,14:49 WIB
Polresta Sidoarjo Bangun Kastil di Terminal Purabaya
Rabu 01-01-2025,10:32 WIB
KBS Hadirkan Sensasi Baru Jelajah Dunia Satwa di GIZ Park
Terkini
Rabu 01-01-2025,13:44 WIB
Tragedi Awal Tahun, Pesepeda Tewas Ditabrak HRV di Kedung Cowek, Pengemudi Diduga Mabuk
Rabu 01-01-2025,13:33 WIB
Frustasi Tak Dapat Kerja dan Cari Istri Tak Ketemu, Warga Sukun Rusak Taman Kota Malang
Rabu 01-01-2025,13:00 WIB
RSUD Eka Chandrarini Dilanda Wabah Tomcat, DPRD Surabaya Desak Penundaan Pembukaan Poli Rawat Jalan
Rabu 01-01-2025,12:53 WIB
KAI Daop 8 Surabaya Tawarkan Tarif Promo Parsial untuk Perjalanan Awal Tahun 2025
Rabu 01-01-2025,12:49 WIB