Pamatwil Polda Jatim Cek Penutupan Jalan di Gresik

Kamis 08-07-2021,19:13 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Gresik, memorandum.co.id - Kabidkum Polda Jatim Kombespol Adi Kurniawan Tobing  selaku pamatwil melakukan pengecekan terhadap penutupan sejumlah ruas jalan di Gresik, Kamis (8/7/2021). Memastikan penutupan jalan berjalan sebagaimana mestinya, dapat mengurangi mobilitas selama PPKM Darurat dan tidak terjadi kemacetan. Dalam kesempatan tersebut, hadir pula Kasubid Sunluhkum Polda Jatim AKBP Beni Elfiansyah, Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto dan Dandim 0817 Letkol Inf Taufik Ismail. Mereka mengecek penutupan di dua titik persimpangan. Adapun titik yang dicek meliputi Pos Simpang 4 Nippon Paint, yakni perbatasan Surabaya dan Gresik. Penutupan sepanjang Jalan Veteran diharapkan bisa meminimalisir kegiatan masyarakat yang akan masuk ke Kota Pudak. Kemudian melaksanakan pengecekan di Simpang 4 Sidomoro. Yakni penutupan ruas Jalan RA Kartini guna meminimalisir kegiatan masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Kebomas dan Kecamatan Gresik. Kapolres Gresik mengatakan, penutupan akses itu untuk mengurangi mobilitas selama PPKM darurat. Pihaknya mengimbau agar jangan kemana-mana untuk mencegah penyebaran Covid-19. “Selama penutupan ruas jalan utama itu, dilakukan rekayasa lalu lintas. Petugas dari TNI-Polri juga bersiaga memastikan arus lali lintas agar tidak terjadi kemacetan,” kata alumnus Akpol 2001 itu.(and/har)

Tags :
Kategori :

Terkait