Gresik, memorandum.co.id - Kabidkum Polda Jatim Kombespol Adi Kurniawan Tobing selaku pamatwil melakukan pengecekan terhadap penutupan sejumlah ruas jalan di Gresik, Kamis (8/7/2021). Memastikan penutupan jalan berjalan sebagaimana mestinya, dapat mengurangi mobilitas selama PPKM Darurat dan tidak terjadi kemacetan. Dalam kesempatan tersebut, hadir pula Kasubid Sunluhkum Polda Jatim AKBP Beni Elfiansyah, Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto dan Dandim 0817 Letkol Inf Taufik Ismail. Mereka mengecek penutupan di dua titik persimpangan. Adapun titik yang dicek meliputi Pos Simpang 4 Nippon Paint, yakni perbatasan Surabaya dan Gresik. Penutupan sepanjang Jalan Veteran diharapkan bisa meminimalisir kegiatan masyarakat yang akan masuk ke Kota Pudak. Kemudian melaksanakan pengecekan di Simpang 4 Sidomoro. Yakni penutupan ruas Jalan RA Kartini guna meminimalisir kegiatan masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Kebomas dan Kecamatan Gresik. Kapolres Gresik mengatakan, penutupan akses itu untuk mengurangi mobilitas selama PPKM darurat. Pihaknya mengimbau agar jangan kemana-mana untuk mencegah penyebaran Covid-19. “Selama penutupan ruas jalan utama itu, dilakukan rekayasa lalu lintas. Petugas dari TNI-Polri juga bersiaga memastikan arus lali lintas agar tidak terjadi kemacetan,” kata alumnus Akpol 2001 itu.(and/har)
Pamatwil Polda Jatim Cek Penutupan Jalan di Gresik
Kamis 08-07-2021,19:13 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,17:59 WIB
PPP Situbondo Siap Merawat Basis dan Menggaet Generasi Muda
Kamis 29-01-2026,20:57 WIB
Dipercaya Manager Toko Emas, Dana Penjualan Masuk Rekening Pribadi
Kamis 29-01-2026,17:57 WIB
Plafon SMPN 60 Ambrol, Eri Cahyadi Perintahkan Audit Total Bangunan Sekolah Surabaya
Kamis 29-01-2026,17:41 WIB
Kasus Pengeroyokan di Nganjuk Polisi Tetapkan 9 Tersangka, Tiga Tercatat Masih di Bawah Umur
Kamis 29-01-2026,17:22 WIB
Mas Adi Lantik 55 Pejabat Pemkot Kota Pasuruan
Terkini
Jumat 30-01-2026,17:05 WIB
KSOP Kelas IV Kalianget Terus Memantau Pelaksanaan Penanganan Tumpahan CPO di Perairan Gili Iyang
Jumat 30-01-2026,16:58 WIB
Kajari Batu Ikuti Southeast Asia Cryptocurrency Working Group Meeting
Jumat 30-01-2026,16:55 WIB
Cegah Laka Lantas di Sidoarjo, Polisi Tambal Jalan Berlubang
Jumat 30-01-2026,16:53 WIB
Wujudkan Generasi Emas, Yayasan Bakti Desa Nusantara Resmikan Dapur SPPG Pacar Kembang Surabaya
Jumat 30-01-2026,16:51 WIB