Surabaya, memorandum.co.id - Kecelakaan melibatkan motor Yamaha Mio dengan truk tangki terjadi di depan Perumahan Wisata Bukit Mas, Jalan Lidah Wetan, Senin (28/6) sekitar pukul pukul 17.15. Peristiwa itu, menyebabkan Sahrul (20), pengendara motor pelat L 3784 TR, tewas seketika di lokasi kejadian akibat terlindas ban truk. "Kecelakaan melibatkan motor Mio dan truk tangki Pertamina," kata Novan, warga Lidah Wetan di lokasi kejadian. Informasi yang dihimpun, korban mengendarai motor sendirian melaju dari barat ke timur Jalan Lidah Wetan. Sesampai di tempat kejadian perkara (TKP), korban berusaha menyalip truk dari sebelah kiri truk. Diduga jalan bergelombang, menyebabkan korban terjatuh ke kanan jalan lalu tewas terlindas ban truk. "Korban mendahului truk dari kiri. Mungkin kurang perhitungan dan membuatnya oleng dan terjatuh lalu masuk kolong truk," ujar Novan. Sementara itu, Aiptu Kurniawan, anggota Siaga 2 Polrestabes Surabaya menjelaskan, kecelakaan melibatkan Motor dan Truk Tangki. Menurut kronologis, truk tangki melaju dari arah barat ke timur Jalan Lidah Wetan. Saat di TKP, motor mendahului truk dari lajur kiri. Diduga karena terkena lubang jalan, motor terjatuh dan akhirnya tertabrak Truk. "Korban pengendara motor atas nama Syahrul (20), meninggal di lokasi," kata Kurniawan. (rio)
Pengendara Mio Tewas Terlindas Truk Tangki
Senin 28-06-2021,21:15 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 10-01-2025,17:53 WIB
PSS Sleman vs Persebaya, Paul Munster: Tumbas-Dimov Amunisi Tersembunyi
Jumat 10-01-2025,15:44 WIB
Demam Jagad Coin Hebohkan Surabaya, Siswa hingga Orang Dewasa Berburu Koin Bernilai Jutaan Rupiah
Jumat 10-01-2025,06:00 WIB
Satresnarkoba Polresta Banyuwangi Amankan 3 Pengedar Narkoba
Jumat 10-01-2025,13:47 WIB
Ngeri! Karyawan Indomaret Jombang Tewas di Tangan Tukang Potong
Jumat 10-01-2025,17:18 WIB
3 Kurir Narkotika Jaringan Surabaya-Sidoarjo Dibekuk, Polisi Sita 161 Gram Sabu dan 1,4 Gram Ekstasi
Terkini
Jumat 10-01-2025,21:34 WIB
Jenazah Korban Laka di Jalan Gubeng Masih di RS, Polisi Kesulitan Temukan Keluarga
Jumat 10-01-2025,21:25 WIB
Peternak di Kabupaten Pasuruan Andalkan Obat Alami, Waspada Penyebaran PMK
Jumat 10-01-2025,21:19 WIB
Harga Tiket Bromo Naik Drastis, Dewan Minta Dievaluasi
Jumat 10-01-2025,21:12 WIB
Klinik Imunoterapi RSUD dr Soetomo Satu-satunya di Indonesia
Jumat 10-01-2025,21:01 WIB