Latihan Perdana, Pembina Persela Janjikan Lapangan Latihan

Minggu 06-06-2021,19:53 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Lamongan, memorandum.co.id - Persela Lamongan mulai mengambil ancang-ancang untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2021 dan menambah fasilitas tim, yakni dengan membangun lapangan khusus untuk latihan. Dalam sesi latihan perdana di Stadion Surajaya tersebut, terlihat lengkap seluruh skuad Persela yang memiliki pelatih baru dan kiper baru mantan punggawa Timnas Indonesia Ravi Murdianto semangat mengikuti latihan. Pembina dan penasihat Persela Lamongan Yuhronur Efendi yang turut hadir dalam latihan tersebut mengungkapkan, Persela memang belum memiliki lapangan untuk latihan tim. Sejauh ini latihan digelar di Stadion Surajaya yang sekaligus kandang mereka untuk menggelar pertandingan. Ia juga mengungkapkan, bahwa saat ini pihaknya sudah disiapkan lahan di Jalan Sumargo, Lamongan, untuk pembangunan lapangan tersebut. "Kita siapkan lahan, nanti di sana akan ada lapangan yang kita khususkan untuk latihan," kata Yuhronur, Minggu (6/6/2021). Rencananya di lahan tersebut tidak hanya dibangun satu lapangan latihan Persela Senior, tapi juga akan ada lapangan untuk Persela Football Academy (PFA). "Kita siapkan lapangan untuk latihan sendiri dan untuk PFA sendiri. Tentu lapangannya sesuai standar," lanjutnya. Yuhronur berharap pembangunan lapangan latihan untuk Persela Lamongan dan PFA bisa dimulai tahun ini. "Ini sudah mulai kita persiapkan, mudah-mudahan tahun ini bisa dikerjakan, karena kita harus pematangan tanah dulu dan sebagainya. Tapi yang jelas kita persiapkan," ujar Yuhronur. (tri/har/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait