Dor! Bandit Ranmor Bulak Rukem Tumbang

Jumat 04-06-2021,09:35 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Anggota Unit Reskrim Polsek Gubeng mengamankan dua bandit curanmor spesialis minimarket, Rabu (3/6). Mereka adalah Khoirul Anam (20), dan Dirman (29), kos di Jalan Bulak Rukem. Keduanya ditangkap setelah tepergok mencuri motor di parkiran salah satu minimarket di Jalan Darmawangsa. Anam diamankan warga dan petugas saat hendak membawa kabur motor. Sementara Dirman yang berperan sebagai joki memilih melarikan diri. Namun, upaya tersebut malah membuatnya terancam lumpuh. Petugas yang melakukan pengejaran terpaksa melakukan tindakan keras dan terukur. Bapak satu anak itu tumbang setelah betis kirinya ditembus timah panas. "Kami terpaksa melakukan tindakan tegas, terukur dan keras terhadap tersangka DR (Dirman-red). Tindakan tersangka dinilai membahayakan orang lain," kata Kapolsek Gubeng, Kompol Akay Fahli.(fdn)

Tags :
Kategori :

Terkait