Surabaya, memorandum.co.id - Masjid Nasional Al Akbar Surabaya akan menggelar Salat Gerhana Bulan, Rabu (26/5/2021). Salat Gerhana Bulan yang digelar ba'da Magrib dengan khatib Prof Dr Moh Ali Aziz Mag dengan tema "Gerhana, Momen Introspeksi dan Memacu Diri" ini tetap menerapkan protokol kesehatan. "Kami tetap menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatan ini," ujar Humas Masjid Al Akbar Surabaya Helmy M Noor. Lanjutnya, adapun penerapan protokol kesehatan yang selama ini suda HH dilakukan yaitu physical distancing di area wudu, handshop di area wudu dan toilet. Sandal atau sepatu wajib dibawa masuk dan taruh disamping saf salat agar tidak terjadi kerumunan usai salat karena mencari sandalnya. Masjid menyediakan kresek. "Hand sanitizer di pintu masuk, cek suhu badan dengan thermal gun di tiga pintu masuk, jemaah melewati bilik sterilisasi, supervisi tim dokter, dilengkapi klinik dan dua ambulans, jemaah, muadzin-khatib dan imam wajib mengenakan masker, durasi khutbah diperpendek, bacaan imam salat adalah surat-surat pendek, dan saf berjarak 1,8 meter," ungkap Helmy. Tambah Helmy, pihaknya juga menyiarkan secara langsung di media sosial milik Masjid Al Akbar."Kami siarkan di medsos juga," pungkas Helmy. (fer)
Masjid Al Akbar Gelar Salat Gerhana Bulan secara Prokes
Rabu 26-05-2021,09:55 WIB
Editor : Syaifuddin
Kategori :