Curanmor Satroni Rusun Romokalisari, GL Max Digondol

Selasa 18-05-2021,14:42 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

  Surabaya, memorandum.co.id - Aksi pencurian motor GL Max terekam CCTV. Peristiwa itu terjadi di parkiran Rusun Romokalisari. Informasi yang dihimpun memorandum.co.id menyebutkan, pencurian itu baru diketahui korban Doyo, penghuni Rusun blok E ketika hendak berangkat kerja. "Kronologinya, saat jam setengah sembilan pagi, Bapak Doyo mau berangkat kerja. Tiba-tiba motornya di parkiran tidak ada," kata Endah Kurnia (28), salah satu penghuni Rusun. Sontak, kabar itu tersebar ke seluruh penghuni Rusun lainnya. Namun tidak ada yang mengetahui aksi pencurian itu. "Kemudian woro-woro (mengumumkan) lah ke Rusun blok E, barangkali ada yang lihat. Tapi tidak ada yang tahu," cakapnya. Kemudian, lanjut Endah, koordinator blok E mengecek rekaman CCTV yang menyorot langsung di sekitar lokasi kejadian. "Akhirnya koordinator blok E dan Bapak Doyo langsung ke kantor untuk laporan dan melihat CCTV," jelasnya. Dari pemutaran video CCTV diketahui jika motor tersebut dibawa kabur maling. "Barulah di situ tahu kejadiannya, bahwa saat pencurian terjadi sekitar pukul 03.00. Dan diketahui pencurinya ada dua orang," jelas Endah. Sementara itu, Kanitreskrim Polsek Benowo, Ipda Jumeno mengatakan, terkait kejadian itu belum ada laporan. "Belum ada laporan," singkatnya. (alf)

Tags :
Kategori :

Terkait