Ban Pecah, Gran Max Terguling di Tol

Selasa 09-07-2019,08:55 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

PASURUAN - Gegara ban pecah, pikap Daihatsu Gran Max N 8494 YA mengalami kecelakaan di KM 820/600A, tol Pasuruan-Probolinggo, Senin (8/7) malam.

Akibat peristiwa itu, pikap muat bebek yang dikemudikan Agus Suliono (32), asal Dusun Sidorejo, RT 29/RW 04, Rowokangkung, Lumajang, terguling.

Tidak ada korban jiwa, namun akibat kecelakaan kendaraan mengalami kerusakan cukup parah pada bagian depan. "Diduga ban belakang kiri meletus saat melaju dengan kecepatan tinggi sehingga pengemudi tidak mampu menguasai keseimbangan kendaraannya," jelas Kasat PJR Polda Jatim AKBP Bambang Sukmo Wibowo.

Kecelakaan bermula ketika Gran Max melaju dari arah timur ke barat di lajur lambat dengan kecepatan 90 km/jam.

Setibanya di KM 82.600 A, mendadak oleng dan lepas kendali, pengemudi yang berusaha membanting kemudi ke kiri tetap tidak dapat membuat kendaraan kembali seimbang. Kendaraan tetap oleng ke kanan hingga terguling ke lajur cepat.(fer/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait