Surabaya, Memorandum.co.id -Jembatan Sawunggaling dan Terminal Intermoda Joyoboyo diresmikan, Sabtu (1/5)petang. Kegiatan itu menjadi istimewa, karena dihadiri langsung oleh Menteri Sosial Republik Indonesia, Tri Rismaharini. Hal itu diungkapkan langsung oleh Walikota Surabaya Eri Cahyadi. Dalam sambutannya, Eri mengatakan jika dalam peresmian kali ini kita tidak mungkin melupakan sosok Tri Rismaharini. Sebab Risma yang menggagas Jembatan Sawunggaling agar terkoneksi dengan Terminal Joyoboyo dan area Kebun Binatang Surabaya. "Saya berharap, ketika jembatan ini sudah terbangun dan bisa dimanfaatkan. Maka pergerakan ekonomi baik sisi UMKM maupun yang lainnya dapat terjadi peningkatan. Terus bergerak dan terus bergerak. Sehingga terjadi pergerakan ekonomi yang hebat di Kota Surabaya terutama di Kecamatan Wonokromo ini," kata Eri. Pria yang akrab disapa Cak Eri ini juga mengajak warganya terus berdoa dan berupaya agar Kota Pahlawan ini terbebas dari pandemi Covid-19. "Insya Allah dengan terbentuknya terminal Intermoda Joyoboyo ini, ke depan kita bisa mewujudkan Surabaya yang sehat. Semoga Covid-19 ini bisa cepat hilang dari Kota Surabaya," labjut dia. Eri menyampaikan, ketika semua pandemi itu hilang. Maka seluruh area Kebun Binatang Surabaya akan dapat dikunjungi masyarakat dan para wisatawan. "Sehingga ke depan seluruh area yang ada di Kebun Binatang Surabaya lebih nyaman digunakan oleh warga Kota Surabaya dan seluruh wisatawan yang datang," tandas dia. Cak Eri mengungkapkan rasa syukurnya dan berdoa. Semoga dengan peresmian Jembatan Sawunggaling dan Terminal Intermoda Joyoboyo Insya Allah akan dicatat menjadi amal kebaikan dan semoga dengan diresmikannya ini, maka bisa bermanfaat buat warga Kota Surabaya. "Pada sore ini, Alhamdulillah, matur nuwon (terima kasih) Bu Risma, Menteri Sosial bisa hadir dan meresmikan Jembatan Sawunggaling dan Terminal Intermoda Joyoboyo. Semoga kami dapat menjaga dan memanfaatkan sebaik-baiknya," tegas dia. Dirinya menegaskan bahwa sesuai dengan komitmen Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Saya yakni meneruskan kebaikan-kebaikan. "Mohon doanya kepada warga kota surabaya. Mari kita bersama-sama berupaya dan berdoa untuk melalui masa pandemi ini hingga berakhir. Mari kita bersama-sama membangun Kota Pahlawan ini dengan semangat kekeluargaan dan kegotong royongan," pungkas Eri. Sementara itu, sebelum bersama-sama meresmikan Jembatan Sawunggaling dan terminal Intermoda Joyoboyo, Menteri Sosial, Tri Rismaharini mengungkapkan rasa syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa. "Terus terang ide membangun jembatan ini adalah untuk mensupport terminal antar moda. Dimana seharusnya ada trem dan lain sebagainya. Namun karena pandemi Covid-19, kita tidak punya biaya. Jangan berkecil hati. Semoga pada saatnya nanti kita bisa mewujudkannya," ungkap dia.(fer/fdn)
Jembatan Sawunggaling dan Terminal Intermoda Joyoboyo Akhirnya Diresmikan
Sabtu 01-05-2021,20:32 WIB
Editor : Agus Supriyadi
Kategori :