Jember, Memorandum.co.id - Pemerintah Kabupaten Jember menggelar sema’an Alqur’an di Pendopo Wahyawibawagraha, Kamis (29/04/2021). Acara ini dalam rangka memperingati Nuzulul Qur’an, 17 Ramadhan 1442 Hijriyah.
Sema’an Alqur’an ini diikuti oleh seluruh OPD di lingkungan Pemkab Jember, Majelis Sema’an Alqur’an Mantab serta Jamaah Dzikrul Ghofilin. Dibuka oleh Wakil Bupati Jember KH. MB. Firjaun Barlaman, didampingi Sekda Jember Ir. Mirfano.
Wabup KH. MB. Firjaun Barlaman atau akrab disapa Gus Firjaun menuturkan, acara ini dalam rangka memohon kepada Allah SWT supaya wabah Covid-19 secepatnya dicabut oleh-Nya.
“Bulan puasa pahalanya berlipat ganda, juga bertepatan Nuzulul Qur’an, dengan kita membaca ayat-ayat Alqur’an, kita memohon agar pandemi Covid-19 diangkat secepatnya,” ungkap Gus Firjaun.
Selain itu, dengan barokah membaca Alqur’an kita harapkan Kabupaten Jember semakin baik ke depannya. Sema’an Alqur’an ini dilaksanakan sehari penuh, dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat.
Ramadhan 1442 Hijriyah ini, Pemkab Jember juga melaksanakan Safari Ramadan setiap hari selama sebulan. Safari tersebut dilaksanakan di beberapa desa.
Safari Ramadan diisi dengan Salat Isya dan tarawih berjamaah, diskusi dua arah antara pemerintah dan masyarakat, serta ditutup dengan doa memohon agar pandemi Covid-19 segera hilang. (jun)