Plt Bupati Maryoto Ajak Masyarakat Jaga Persatuan Indonesia

Rabu 03-07-2019,10:07 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

TULUNGAGUNG - Usai Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) dan penetapan pemenang Pilpres 2019 oleh KPU, Pemkab Tulunggagung meminta masyarakat tidak terpecah belah. PLT Bupati Tulungagung, Maryoto Bhirowo meminta tidak ada lagi pendukung pasangan 01 dan 02. Dan yang ada hanyalah pendukung persatuan Indonesia. "Pemilu sudah usai. Kita adalah warga negara Indonesia. Maka dari itu kita harus menjaga persatuan dan keutuhan bangsa," tegasnya, Rabu (3/7). Maryoto juga meminta, khususnya masyarakat Tulungagung agar selalu menjaga kondusifitas daerahnya. "Untuk  mewujudkan dan menjaga ketenteraman, ketertiban dan kondusifitas masyarakat Tulungagung yang ayem tentrem mulyo lan tinoto. Sehingga terwujud masyarakat yang aman dan damai," pungkasnya. (fir/ mad/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait