Lumajang, memorandum.co.id - Kapolres lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno menyerahkan bantuan mesin motor kepada 6 sekolah Menengah Kejuruan (SMK) otomotif di Lumajang.Penyerahan tersebut dilaksanakan halaman Polres Lumajang pada Jumat (26/3). Kapolres didampingi Kasatbinmas AKP Totok Sudarsono, Kabag ops AKP Saiful Alam serta Paursubbag Humas Ipda Andreas Shinta menyerahkan secara simbolis mesin motor kepada sejumlah kepala sekolah. Sebanyak 14 unit mesin motor diserahkan kepada perwakilan dari enam SMK yaitu SMK Muhammadiyah Jatiroto, SMK Al Hidayah Kecamatan Candipuro, SMK Klakah, SMK Pasirian, SMK Al Maliki Kecamatan Sukodono, serta SMKS YP 17 Lumajang. Kapolres Lumajang menuturkan bahwa mesin mesin tersebut adalah barang bukti sebelum tahun 2012 baik berupa temuan ataupun kasus yang tidak bisa diungkap identitasnya maupun hasil pengungkapan kasus yang tidak diambil selama bertahun tahun. Yang tidak teridentifikasi baik nomor rangka maupun nomor mesinnya sehingga tidak bisa ditelusuri pemiliknya. “Setelah penyerahan ini baru kami catat jenis mesin motor beserta penerimanya. Dan kami buatkan berita acara sebagai kelengkapan administrasi” tuturnya Eka Yekti berharap penyerahan mesin mesin motor tersebut bisa bermanfaat untuk peserta didik dan dapat digunakan sebagai media praktek belajar di bidang otomotif. Sementara itu Kepala SMKS YP 17-01 Lumajang, Lutfi Rahariadi mengucapkan terima kasih kepada Polres Lumajang, Karena sudah bersedia memberikan enggine atau mesin sepeda motor yang bisa digunakan untuk untuk media praktek bagi peserta didiknya. “ Sekolah kami mempunyai jurusan tehnik kendaraan ringan sehingga mesin ini nanti bisa digunakan sebagai sarana praktek dilembaga kami. Semoga apa yang di berikan oleh Bapak Kapolres bisa bermanfaat," pungkasnya.(ani)
Kapolres Serahkan Bantuan 14 Unit Mesin Motor ke 6 SMK Otomotif
Jumat 26-03-2021,16:18 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 21-01-2026,11:21 WIB
Gaji Tak Kunjung Cair, Ribuan PPPK Paruh Waktu Pemkot Surabaya Menjerit
Rabu 21-01-2026,11:40 WIB
Pemkot Surabaya Pastikan Gaji PPPK Paruh Waktu Cair Awal Februari, Kepala BPKAD: Gunakan Mekanisme Lama
Rabu 21-01-2026,12:12 WIB
Integrasi Trans Jatim dan Suroboyo Bus Buntu, Kadishub Nyono: Kami Masih Menunggu Respons
Rabu 21-01-2026,17:36 WIB
Kajari Sampang Diamankan Satgasus Kejagung
Rabu 21-01-2026,08:07 WIB
Sidang Ang Mery Memanas, Saksi Ungkap Dugaan Identitas Ganda dan Penguasaan Aset
Terkini
Rabu 21-01-2026,22:42 WIB
18 ABK Kapal Tenggelam di Perairan Masalembo Tiba di Dermaga Tanjung Perak Surabaya
Rabu 21-01-2026,22:33 WIB
Jelang Ramadan, Harga Daging Sapi Diprediksi Stabil
Rabu 21-01-2026,22:24 WIB
Khofifah Pastikan Pemprov Jatim Siap Dukung Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang
Rabu 21-01-2026,22:12 WIB
Hadir di WEF 2026, CEO BRI Beberkan Tantangan Utama Pembiayaan Berkelanjutan di Emerging Markets
Rabu 21-01-2026,21:55 WIB