Usai Lebaran, Warga Ramai Jual Emas

Jumat 07-06-2019,13:53 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

SURABAYA - Warga sudah mulai memadati toko emas. Seperti terlihat di toko emas Pasar Blauran Baru, Jalan Kranggan, (Jumat, 7/6). Jika menjelang Lebaran, warga ramai-ramai membeli emas. Kini, setelah Lebaran mereka ramai-ramai menjual kembali ke toko emas. Alasannya, untuk memenuhi kebutuhan jelang sekolah anaknya. Harga emas yang mereka jual tidak akan sama dengan ketika membelinya. Harga jual emas dipotong sekian persen dari harga beli. Nur Imron, penjual emas, memprediksi lonjakan masyarakat yang menjual perhiasan emas akan naik. "Mereka jual emas habis Lebaran karena kebutuhan yang berlapis seperti buat bayar daftar ulang kenaikan kelas, masuk sekolah," kata Nur Imron. Dia juga menambahkan warga banyak yang mau menjual karena butuh uang. Sebab, uangnya habis buat Lebaran.(x1/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait