Indonesia Didera Musibah, Ponpes Syekh Abdul Qodir Al-Jailani Gelar Manakiban

Selasa 26-01-2021,19:55 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Probolinggo, memorandum.co.id - Bertempat di halaman Pondok Pesantren (Ponpes) Syekh Abdul Qodir Al-Jailani, Desa Rangkang, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, malam ini akan digelar pembacaan manakib sebagai upaya meminta hidayah dan petunjuk kepada Allah SWT mengingat gejolak musibah yang melanda Indonesia. "Bersama KH Hafidz Aminuddin, mengajak jemaah berdoa bersama manakiban di pondok untuk meminta kepada Allah supaya bangsa ini dicabut ujiannya berupa Covid-19 yang saat ini melanda di mana-mana," tutur Ki Ageng Dewantara, pengisi tauziah sekaligus pakar herbalis, Selasa (26/1/2021). Sejumlah persiapan pun tengah diupayakan untuk kegiatan pembacaan manakib yang akan berlangsung Selasa, (26/1/2021) sekitar pukul 19.00 hingga pukul 23.30 yang sudah dipenuhi ratusan jemaah. "Melalui doa bersama kepada Kanjeng Nabi Muhammad dan Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani, kita meminta barokah dan syafa'at agar wabil khusus Indonesia dijauhkan dari musibah dan bencana," harap Ki Ageng. Di samping itu, manakib digelar sebagai upaya pengingat, khususnya umat Islam di manapun berada, bahwa Allah sebagai Tuhan Yang Maha Esa dapat sewaktu-waktu menghancurkan bumi nantinya. "Allah menciptakan gunung sebagai pasak agar bumi tidak bergoyang, kemudian gunung yang ditempelkan Allah di muka bumi adalah senjata paling ampuh untuk menghancurkan bumi nantinya, karenanya mari kita sebagai umat Islam untuk kembali ke jalan Allah SWT," pungkas Ki Ageng. (mg-3/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait