Sidoarjo, Memorandum.co.id - Masa tenang menjelang hari pencoblosan 9 Desember digunakan sebaik baiknya oleh tim relawan melakukan konsolidasi. Ketua komunitas Guyub Rukun H Dondik Agung Subroto menjelaskan, di masa tenang ini pihaknya tetap berkoordinasi dengan para relawan yang berada di bawah benderanya untuk terus mensolidkan barisan. "Saya mengucapkan terimakasih kepada semua relawan Guyub Rukun yang hingga detik ini masih solid dan terus bahu - membahu bekerja siang dan malam," kata Dondik. Dia meminta kepada para relawan untuk tetap menjaga suara hingga hari kemenangan. Karena perjuangan tinggal selangkah lagi. Dondik juga mengingatkan agar di masa tenang ini para relawan tetap menjaga kesehatan. Sehingga saat pencoblosan kondisi badan tetap fit dan sehat, serta mematuhi protokol kesehatan. "Tetap jaga kesehatan, gunakan masker dan jaga jarak saat tanggal 9 Desember nanti, agar kita sama - sama dapat merayakan kemenangan berkelas bersama, tanpa ada yang sakit," harap Dondik. H.Masnuh Ketua Tim pemenangan terus melakukan simulasi pendataan kekuatan suara. "Jika melihat trend dan data yang sudah kami kantongi hingga hari ini, kami yakin 9 Desember nanti berkelas akan menang dan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo terlantik," ujarnya.(ags/bwo/jok)
Masa Tenang Digunakan Tim Relawan Solidkan Dukungan
Selasa 08-12-2020,08:28 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Rabu 14-01-2026,11:23 WIB
Minim Menit Bermain, Rizky Dwi Pangestu Resmi Tinggalkan Persebaya, Gabung Garudayaksa FC
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB
Percepat Proyek Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Bongkar Sisa Bangunan Warga
Terkini
Kamis 15-01-2026,10:24 WIB
KUHP Baru, Masuk Pekarangan Orang Bisa Dipenjara 1 Tahun
Kamis 15-01-2026,09:35 WIB
Demokrat Jatim Siapkan Bukti Kuat Laporkan Ishaq Jayabrata atas Dugaan Penyalahgunaan Aset
Kamis 15-01-2026,09:00 WIB
Cinta Terlarang Asisten Bos Besar: Menjemput Maaf atau Melepaskan (3)
Kamis 15-01-2026,08:54 WIB
Perkuat Keamanan Lingkungan, Polsek Rungkut Sambangi Security Perumahan di Medokan Ayu
Kamis 15-01-2026,08:00 WIB