Sidoarjo, memorandum.co.id - KPU Sidoarjo menggelar doa bersama untuk menyongsong Pilkada 9 Desember 2020 di kantor KPU Sidoarjo, Sabtu (5/12/2020). Kegiatan ini bertujuan agar pemilihan bupati dan wakil bupati berjalan aman, lancar, dan damai. Dwi Astutik menghadiri acara yang digelar menjelang masa tenang usai kampanye pilbup. Dwi Astutik menyampaikan bahwa doa bersama itu sangat penting, sebagai ikhtiar bersama memohon kepada Allah SWT agar pemilu Sidoarjo ini berjalan dengan damai. "Upaya yang kita lakukan, harus disertai dengan doa, semoga Allah memberikan kesehatan, keberkahan dan petunjuk kepada seluruh masyarakat Sidoarjo, sehingga proses pilkada ini bisa berjalan dengan damai," ujar Wakil Sekretaris Muslimat NU Jatim ini. Selain para pasangan calon (paslon), doa bersama ini dihadiri Pj Bupati Sidoarjo Hudiyono bersama perwakilan jajaran forkopimda, Ketua Bawaslu Haidar, dan Ketua MUI Sidoarjo KH Salim Imron. Dengan doa bersama ini harapannya semua tahapan pemilukada berjalan lancar, aman dan kondusif serta terbebas dari penyebaran Covid-19. Dan tercapai target partisipasi pemilih seperti yang diharapkan KPU Pusat tercapai 77,5 persen. Senada dengan Dwi Astutik, Ketua KPUD Sidoarjo MIskak menyampaikan doa bersama ini merupakan ikhtiar batin. "Hari ini kami berupaya melaksanakan ikhtiar batin, mari kita berdoa bersama-sama agar diberi kekuatan untuk bisa melaksanakan pilkada dengan damai," kata M Iskak. Pilbup bermartabat Sidoarjo hebat menjadi harapan bersama, mewujudkan pemilukada damai. Paslon diharapkan siap bertarung dan juga siap kalah. Pj Bupati Hudiyono mengaku optimistis dan menilai masyarakat Sidoarjo dewasa dalam menyikapi pilkada. Masyarakat Sidoarjo sudah cerdas, karena itu tidak mudah dipengaruhi apalagi terprovokasi. "Digelarnya doa bersama oleh KPUD Sidoarjo merupakan bentuk ikhtiar, bukan hanya untuk kepentingan KPUD tapi untuk warga Sidoarjo pada umumnya. Kesuksesan pilkada Sidoarjo ada di tangan kita bersama," katanya. Hudiyono mengajak warga Sidoarjo untuk berpartisipasi menggunakan hak pilihnya pada 9 desember 2020 di TPS yang sudah ditentukan. "Kepada warga Sidoarjo agar datang lebih pagi datang ke TPS untuk menggunakan hak suaranya dan menghindari kerumunan di TPS," ujarnya. Pj Bupati juga meminta warga tetap jangan kendor disiplin protokol kesehatan (prokes) dengan 3 M, memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. (ags/jok/fer)
Dwi Astutik Hadiri Doa Bersama di KPU
Minggu 06-12-2020,23:00 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,20:19 WIB
Pesilat Putri SJE PSHT Cabang Nganjuk Sabet Gelar Pesilat Terbaik SMASA Cup 2026
Sabtu 17-01-2026,17:08 WIB
Kasus DBD di Kelurahan Kartoharjo Nganjuk Terus Meningkat
Sabtu 17-01-2026,10:58 WIB
Kejaksaan Negeri Nganjuk Terima Titipan Uang Pengganti Kasus Korupsi APBDes Ngronggot
Sabtu 17-01-2026,12:50 WIB
Bazar 800 Motor Sitaan dari Pelaku Curanmor Digelar Polrestabes Surabaya, Ini Jadwalnya
Sabtu 17-01-2026,13:32 WIB
Kapolres Ngawi Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem, Utamakan Keselamatan saat Beraktivitas
Terkini
Minggu 18-01-2026,09:33 WIB
Senator Lia Apresiasi Wajah Baru RS Menur, dari Modernisasi Khofifah hingga Jadi Tameng Mental Anak dari Gawai
Minggu 18-01-2026,09:00 WIB
Bupati Bangkalan Launching Bus Sekolah Gratis, Mudahkan Mobilitas dan Jamin Keselamatan Pelajar
Minggu 18-01-2026,08:47 WIB
Hikmah Peringati Isra Mikraj, Siswa SDN Langenharjo 1 Harus Semakin Disiplin
Minggu 18-01-2026,08:41 WIB
Jaga Kondusifitas Akhir Pekan, Polsek Lakarsantri Patroli Gabungan Skala Besar
Minggu 18-01-2026,07:40 WIB