Kapolrestabes Surabaya Pimpin Rakor Nataru Bersama Tokoh Agama

Senin 30-11-2020,16:00 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Kapolrestabes Surabaya, Kombespol Johnny Eddizon Isir mengadakan rapat koordinasi (rakor) bersama tokoh agama dan tokoh masyarakat di Gedung Bhara Daksa Polrestabes Surabaya, Senin (30/11). Rakor kali ini demi menjaga keamanan dan kesehatan masyarakat Surabaya dan menyongsong perayaan Hari Natal dan Tahun Baru (nataru) 2020-2021. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, pejabat utama Polrestabes Surabaya, perwakilan FKUB, GP Ansor, PGI, BGPI, BGBS, PGLI, ID dan Satpol PP Kota Surabaya. Kapolrestabes Surabaya Kombespol Johnny Eddizon Isir mengungkapkan, rangkaian perayaan Natal 25 Desember 2020 dan Tahun Baru 2021 rutin setiap tahunnya. "Namun, pada tahun ini justru berbeda dengan tahun-tahun sebelum masa pandemi covid-19. Bagi kepolisian sendiri keamanan dan kesehatan justru lebih dikedepankan," kata Isir. Untuk perayaan kedua agenda tersebut, pihaknya melibatkan sekitar 670 personel dan seluruh isntansi masyarakat. Selain itu, juga menyediakan 24 pos pelayananan dalam rangka Operasi Lilin Semeru 2020, untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban Kota Surabaya. Isir memaparkan, ada sekitar 292 gereja yang akan melaksanakan peribadatan perayaan hari natal sejak tanggal 24 Desember 2020 hingga tanggal 1 Desember 2021. Sejauh ini, pihaknya mengendifikasikan ada 2 metode dalam pelaksaan perayaan dan peribadatan hari natal. Karena bersamaan dengan pandemi covid-19, yakni metode online (daring) kemudian tatap muka. “Ada gereja yang sudah mulai melaksanakan ibadah tatap muka, namun dengan disiplin protokol kesehatan yang cukup ketat dilakukan," ungkap Isir. Untuk itu, bisa dapat gambaran bahwa yang melaksanakan tatap muka akan lebih banyak proporsinya daripada yang dalam jaringan. Dan kan membawa tantangan tersendiri baik bagi gereja dan komunitas jemaah di gereja tersebut," pungkas Isir. (rio)

Tags :
Kategori :

Terkait