Surabaya, Memorandum.co.id - Pelantikan dan pengukuhan pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jatim masa bakti 2019-2024 digelar sederhana di aula Kadin Jatim, Jumat (20/11/2020). Pelantikan dilakukan sesuai protokol kesehatan. Hadir dalam pelantikan itu, Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa dan Wagub Emil Elistyanto Dardak, Direktur Bank Jatim, Rektor Unesa, Direktur pascasarjana Unair, dan undangan lainnya. Adik Dwi Putranto, Ketua Kadin Jatim menjelaskan, prioritas program pengurus ialah peningkatan sumber daya manusia. "Kadin Jatim dan Kadin Institut bersama-sama mengelar kegiatan bersama. Pertama kali bekerja sama dengan Unesa dalam rangka kampus merdeka. Dosen harus mengenal dunia industri," kata Adik Dwi Putranto. Lanjut Adik Dwi Putranto, Kadin juga melakukan kerjasama dengan berbagai kampus. "Kami mengucapkan banyak terimakasih," tegas dia. Pada kesempatan itu, Ketum Kadin Pusat, Rosan P Roslani menyampaikan, sinergi antara pemerintah dengan Kadin akan menghasilkan sumber daya industri yang maksimal. "Ini memang masalah tidak mudah, tetapi ini mendorong semangat untuk berusaha beradaptasi, berinovasi dunia industri," tegas Rosan P Roslani. Dia meyakini, tahun 2021 akan tumbuh antara 4 sampai 5 persen dunia industri. "Mengumpulkan semangat ke depan untuk memperbaiki dunia industri di indonesia," tutur dia. Pada kesempatan ini, Gubernur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan, Jawa Timur butuh lompatan untuk pembangunan. "Karena itu Jawa Timur lebih maju dan lebih hebat, harus terukur," ujar Khofifah. Gubernur perempuan pertama di Jawa Timur ini menegaskan, dirinya berharap komitmen bersama untuk menyerap kemampuan pelaku UMKM. "Pertemuan ini mudah-mudahan menjadi Jumat berkah. Bahwa Rp 2,5 miliar ke bawah bisa terserap untuk usaha mikro. Saya mohon Kadin juga bisa membantu untuk menyerap usaha mikro," kata Khofifah. (day)
Pelantikan Pengurus Kadin Jatim Digelar Sederhana
Jumat 20-11-2020,11:07 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,11:58 WIB
Skandal Sabu Libatkan Oknum Polisi, Empat Anggota Polres Madiun Kota Diperiksa
Kamis 15-01-2026,13:31 WIB
Pimpin Sertijab PJU, Kapolres Jombang Tekankan Profesionalisme
Kamis 15-01-2026,14:04 WIB
Asrendam V/Brawijaya Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Yon TP di Sumenep
Kamis 15-01-2026,12:10 WIB
Pisah Sambut Kapolres Tulungagung, Bupati Gatut Sunu Apresiasi Kinerja AKBP Taat Resdi dan Sambut AKBP Ihram
Kamis 15-01-2026,14:38 WIB
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Pimpin Sertijab Kasat hingga Kapolsek
Terkini
Jumat 16-01-2026,11:16 WIB
Kapolres Gresik Cek Mako dan Rutan, Sapa Warga Binaan
Jumat 16-01-2026,09:58 WIB
Belajar Manajemen dan Layanan Terbaik, Lembaga Pendidikan Khadijah Kunjungi Senator Lia Istifhama
Jumat 16-01-2026,09:18 WIB
Kapolres AKBP Ihram Kustarto Siap Lanjutkan Program Pendahulu
Jumat 16-01-2026,09:14 WIB
Masalah Verifikasi di Roblox, Saat Akun Anak Malah Terbaca Sebagai Orang Dewasa
Jumat 16-01-2026,09:10 WIB