JEMBER - Sukron Jakya (19), pemuda asal Desa Panumbuan, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, terseret obak saat berenang di Pantai Payangan, masuk wilayah Dusun Watu Ulo, Desa Sumberrejo, Kecamatan Ambulu, Jember. Kini petugas gabungan dibantu nelayan masih berupaya mencari korban. Kapolsek Ambulu AKP Sugeng Pianto menjelaskan, korban datang ke wisata pantai tersebut bersama rombongan 15 orang. Setelah istirahat sebentar, korban bersama beberapa orang temannya berenang di pantai. Awalnya korban hanya bermain di bibir pantai, kemudian mencoba berenang semakin menjauh dari pantai. Mengetahui hal itu, dua teman korban, Wahyudi (18), asal Desa Rodowo, Kecamatan Beji, dan Ahmad Sulaiman, (15), asal Desa Panumbuan, Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan, mencoba mengingatkan korban agar kembali. "Kondisi saat itu ombak besar, dan korban diingatkan temannya agar kembali, namun tak dihiraukan. Pada saat datang ombak besar, korban ditelan ombak dan hilang," ujar Sugeng, Minggu (5/5) pagi. Mengetahui hal itu, tentu saja Wahyudi panik, dan memberitahuan pada teman lainnya, serta warga sekitar. Karena korban tidak kunjung tapak, selanjutnya dilaporkan ke polsek setempat, dan diteruskan kejajaran samping. “Petugas gabungan dari personil Basarnas, Tim SAR Rimba Laut, relawan Pantai Payangan, serta keluarga korban, maupun personil Polsek Ambulu berupaya pencarian korban. Namun hingga kini korban masih belum ditemukan," tutup Sugeng. (edy/tyo)
Berenang, Wisatawan Pantai Payangan Hilang Ditelan Ombak
Minggu 05-05-2019,11:03 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 28-12-2024,17:54 WIB
Sidak Propam di Polsek Simokerto, Penegasan Komitmen Berantas Judi Online dan Pinjol
Sabtu 28-12-2024,17:07 WIB
Cegah Judi Online, Semua Handphone Anggota Polresta Banyuwangi Diperiksa
Sabtu 28-12-2024,20:58 WIB
Ditekuk Bali United 0-2, Persebaya Gagal Happy Ending di Pengujung 2024
Sabtu 28-12-2024,08:41 WIB
Catatan Akhir Tahun Gathering Memorandum: Kerja Keras, Rasa Memiliki Jadi Kunci Survive Media di Era Digital
Terkini
Sabtu 28-12-2024,20:58 WIB
Ditekuk Bali United 0-2, Persebaya Gagal Happy Ending di Pengujung 2024
Sabtu 28-12-2024,18:47 WIB
35 Karya Seni Dipamerkan di Perpustakaan Mula Malurung Lumajang
Sabtu 28-12-2024,18:24 WIB
Tim Dokkes RS Bhayangkara Lumajang Cek Kesehatan Petugas Posyan Operasi Lilin 2024
Sabtu 28-12-2024,17:54 WIB
Sidak Propam di Polsek Simokerto, Penegasan Komitmen Berantas Judi Online dan Pinjol
Sabtu 28-12-2024,17:26 WIB