Surabaya, Memorandum.co.id -Kecelakaan yang melibatkan sebuah mobil jenis Toyota Avanza terjadi di Jalan Pemuda, Selasa (20/10)dini hari. Akibat kejadian itu, mobil bernopol N 1506 DM mengalami kerusakan parah. Bahkan, petugas kepolisian hingga menerjunkan mobil derek dari unit Laka Satlantas Polrestabes Surabaya untuk mengevakuasi mobil itu. "Saya sedang jaga di sini (Alun-alun Suroboyo, red). Sekitar pukul 24.00, terdengar suara sangat keras," kata Purwanto, salah satu anggota Satpol PP di sekitar lokasi. Informasi dihimpun, kejadian bermula ketika korban yang belum diketahui identitasnya itu melaju dari timur ke barat. Setiba di air mancur Jalan Pemuda, mobil tersebut mendadak oleng. Akibat telalu kencang, mobil berwarna silver itu hingga terbang melintasi taman air mancur. "Mobil terhenti lima meter dari taman dengan kondisi terguling," ujar anggota Lantas Polsek Genteng, Aiptu Antok Budi. Antok menjelaskan, dari keterangan yang diterimanya, korban mengaku menghindari motor saat hendak belok ke arah Jalan Yos Sudarso. "Tadi ngakunya menghindari motor. Dia juga mengaku mengantuk. Mau pulang ke Hotel katanya," tambah dia. Namun, informasi yang dihimpun di lokasi, pengemudi asal luar Kota Surabaya itu diduga kuat dalam kondisi terpengaruh minuman keras. Hal tersebut diperkuat dari gerak gerik korban yang terlihat ketakutan. "Tunggu perkembangan," pungkas Antok.(fdn/alf)
Diduga Mabuk, Pengemudi Avanza Tabrak Air Mancur Jalan Pemuda
Selasa 20-10-2020,02:40 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 25-11-2024,12:59 WIB
Mantan Kades Kedawung Kulon Terseret Kasus Dugaan Korupsi Dana Desa
Senin 25-11-2024,21:52 WIB
Alfan Sueb dan Mikael Alfredo Tata Dipanggil Timnas, Paul Munster Sudah Siapkan Pemain Pengganti
Senin 25-11-2024,21:14 WIB
Di depan Hakim, Gus Muhdlor Bantah Semua Tuduhan Soal Pemotongan Dana Insentif Pegawai BPPD
Senin 25-11-2024,15:48 WIB
Dua Truk Melaju Kencang Adu Banteng di Kota Probolinggo
Senin 25-11-2024,14:47 WIB
Resahkan Warga Lidah Kulon, Satu Remaja Diduga Gangster Diciduk
Terkini
Selasa 26-11-2024,09:18 WIB
Polres Tulungagung Dalami Meninggalnya Bayi di Kamar Mandi, Ibu Bayi Masih SMA
Selasa 26-11-2024,09:00 WIB
Dugaan Adanya Politik Uang Menjelang Pilkada Wali Kota Batu, Begini Kata Bawaslu Kota Batu
Selasa 26-11-2024,08:51 WIB
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Kota Blitar Terima Laporan Pembagian Uang, Sembako dan Brosur Kampanye Ibin-Elim
Selasa 26-11-2024,08:42 WIB
Imigrasi Surabaya Raih Penghargaan Ajang Jagratara Award 2024, Begini Kata Kakanim Ramdhani
Selasa 26-11-2024,08:11 WIB