Magetan, Memorandum.co.id - Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho selaku Komandan Latihan meninjau pelaksanaan Latihan Posko I Kodim 0804/Magetan. Danrem juga mengontrol secara langsung anak buahnya di lokasi latihan penanggulangan bencana alam dan banjir. Tampak dalam kesempatan tersebut, Danrem memberi arahan secara detail tugas-tugas yang dilaksanakan oleh peserta, pendukung dan penyelenggara, serta memberikan beberapa koreksi dan masukan. Terkait materi latihan yaitu tentang penanggulangan bencana alam banjir dan tanah longsor, Danrem berharap latihan tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. "Manfaatkan latihan ini dengan baik, terutama dalam koordinasi antar staf dan instansi terkait lainnya agar jika nanti menghadapi situasi seperti itu kita sudah paham apa yang harus kita lakukan dalam penanganannya,” kata Danrem saat meninjau Latihan Posko tersebut di Komplek Secata A Rindam V/Brawijaya, Jl. Gubernur Suryo No. 1 Magetan, Rabu (22/7/2020). Selain itu, ia juga meminta kepada para peserta latihan untuk betul-betul memahami terkait berbagai pentahapan yang harus dilakukan dalam penanganan bencana alam yang dilatihkan. “Sehingga harapannya, latihan ini dapat berdaya guna dan siap diimplementasikan, serta bukan hanya sekedar rutinitas untuk menjalankan program latihan saja,” pungkasnya.(alv/*)
Danrem 081/DSJ Kontrol Latihan Posko I Kodim 0804/Magetan
Rabu 22-07-2020,10:58 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,17:32 WIB
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan Ini dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat
Selasa 26-11-2024,10:35 WIB
Polres Jember Jemput Paksa Kades Tanggul Wetan, Diduga Korupsi Dana Kas Desa
Selasa 26-11-2024,09:00 WIB
Dugaan Adanya Politik Uang Menjelang Pilkada Wali Kota Batu, Begini Kata Bawaslu Kota Batu
Selasa 26-11-2024,08:51 WIB
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Kota Blitar Terima Laporan Pembagian Uang, Sembako dan Brosur Kampanye Ibin-Elim
Selasa 26-11-2024,16:57 WIB
Catut IMI Jatim, Penyelenggara Drag Race di Sidoarjo Diadukan Polisi
Terkini
Rabu 27-11-2024,06:56 WIB
Kapolres Batu Tindak Lanjuti Arahan Kapolda Jatim di Pengamanan Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,06:12 WIB
Kapolres Batu Bersama Forkopimda Tinjau TPS, Siap Amankan Perhelatan Pilkada Serentak 2024
Rabu 27-11-2024,06:02 WIB
Polsek Sawahan Siapkan 600 Paket Makan Gratis Bagi Pemilih Pilkada Serentak 2024
Selasa 26-11-2024,22:12 WIB
Antisipasi Rawan Bencana, Tim Pamatwil Polda Jatim Tinjau Lokasi TPS di Kota Batu
Selasa 26-11-2024,22:01 WIB