Kapolres Lamongan Pantau Kampung Tangguh Glagah

Sabtu 06-06-2020,18:43 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Lamongan, memorandum.co.id - Kapolres Lamongan AKBP Harun bersama Dandim 0812 Lamongan Letkol Inf Sidik Wiyono kembali meninjauan ke kampung tangguh Covid-19, Sabtu (6/6). Pemantauan dilakukan untuk melakukan percepatan penanganan Covid-19, khususnya di Desa Soko dan Desa Bapuhbandung, Kecamatan Glagah. Dalam peninjauan tersebut kapolres dan dandim menyampaikan agar pemerintah desa menyosialisasikan kepada warga supaya memakai masker dan mengajak warga untuk menerapkan budaya hidup bersih. Selain itu, kapolres juga menyosialisasikan kepada warga supaya menjaga jarak serta mengimbau pemerintah desa agar menggandeng ormas untuk melakukan bakti sosial. Kapolres tampak melihat kesiapan posko penanganan Covid-19, kesiapan ruang kesehatan, kesiapan tempat lumbung pangan, kesiapan ruang isolasi, dan kesiapan ruang informasi. Dalam peninjauan kampung tangguh Covid-19, baik di Desa Soko dan Desa Bapuhbandung, kapolres menyerahkan bantuan sosial ke masing-masing desa sebanyak 10 kantong beras untuk warga yang terdampak Covid-19. "Kita berharap seluruh elemen masyarakat terus bergerak untuk bersama-sama menghentikan persebaran Covid-19 ini. Semoga upaya bersama ini membawa hasil," ujar Harun.(har/tyo)  

Tags :
Kategori :

Terkait