SAR Surabaya Galang Donasi, Produksi dan Distribusi APD Faceshield untuk Disumbangkan

Rabu 13-05-2020,18:34 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Surabaya, memorandum.co.id - Keterbatasan APD (alat pelindung diri) untuk kebutuhan tim medis di Indonesia cukupterbatas. Situasi Covid-19 sekarang yang menjadi pandemi dihadapi oleh seluruh dunia jadi fokus utama SAR Surabaya (SARSU) untuk berperan memproduksi yang hasilnya akan dibagikan secara gratis ke penjuru Indonesia. “Karena itu kami mengajak seluruh personel SARSU dan mereka yang peduli dengan pandemi Covid-19 membantu pemerintah memusnahkan pandemik ini dengan memfasilitasi paramedis Indonesia, dengan APD berupa face shield,” kata Yayan Balung, pegiat SARSU, Rabu (13/5/2020). SARSU merakit face shield yang didesain Despro ITS dan telah memiliki izin edar dari WHO, Kementerian Kesehatan, Direktorat Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan. “Face shield tersebut bahan bakunya mudah didapat, mudah dirakit, dan secara harga produksi sangat murah,” jelas anggota Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Surabaya (Mapaus) tersebut. Gerakan kemanusiaan ini, tambah Yayan, dilandasi untuk membantu tim medis yang sedang berjuang di garda terdepan perang melawan virus corona. Karena kebutuhan face shield sendiri sangat besar namun di satu sisi masih sangat minim ketersediaannya, terutama untuk klinik, puskesmas maupun rumah sakit, maka SARSU mengerahkan segenap potensi SAR di Surabaya untuk membantu proses produksinya. “Dengan percepatan penyebaran virus, maka gerakan cepat dan donasi dari para masyarakat Indonesia yang peduli sesama sangatlah dibutuhkan,” cetus Yudha ‘Coro’ Mahardika, anggota Prapa Stikosa AWS yang juga turut membantu sukarela produksi APD itu. Selama ini, pembuatan dan distribusi face shield dilakukan di Mako SAR Surabaya di Sekretariat Pataga Universitas 17 Agustus Surabaya. Sementara ini tercatat sudah beberapa ditribusi face shield disalurkan di wilayah Surabaya, Nganjuk, Madiun, Jember, Tulungagung, dan masih berjalan untuk daerah lainya. “Target distribusi kami sendiri merujuk fasilitas kesehatan di Indonesia, terutama di Jawa Timur. yang memang masih kurang untuk pengadaan APD jenis face shield. Edukasi dan informasi serta bantuan semangat merupakan bagian yang intergal dari gerakan ini. Sinergitas dengan semangat kepedulian dan saling gotong royong ini diharapkan menyulut inisiatf masyarakat Indonesia dalam membantu pemerintah melawan Covid-19,” tutupnya. (epe/gus)

Tags :
Kategori :

Terkait