Pedagang Sayur Pasar Grosir Ngronggo Kediri Reaktif Positif Covid-19

Jumat 08-05-2020,16:42 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Kediri, Memorandum.co.id - Adanya informasi salah satu pedagang sayur di Pasar Grosir Ngronggo Kota Kediri reaktif Covid-19 dibenarkan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Kediri, dr Fauzan Adima. "Pedagang sayur tersebut seorang perempuan usia sekitar 45 tahun, warga Desa Jabon, Kecamatan Banyakan Kabupaten Kediri. Yang keseharian perempuan tersebut berdagang sayur di wilayah Kota Kediri," terang Fauzan, Jumat (8/5). Oleh karena itu, tambah Fauzan, Gugus Tugas Kota Kediri juga melakukan tracing terhadap pedagang lain. Kemudian berdasar dari hasil tracing, selain berjualan di pasar Grosir Ngronggo, si penjual sayur juga berdagang di Pasar Banjaran dan Pasar Dandangan Kecamatan Kota Kediri. Pedagang sayur ini masih ada kaitan dengan cluster pabrik rokok di Tulungagung. Sejak hari kelima Ramadan, perempuan tersebut sudah tidak berjualan karena sakit. Dan saat ini sedang menjalani isolasi mandiri. "Prosedur test swab lanjutan akan dilakukan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri," tambah Fauzan. Sementara informasi dihimpun Memorandum.co.id, perempuan tersebut berinisial SW. Dia dinyatakan reaktif positif Covid-19, setelah petugas dari Dinas Kesehatan Kota Kediri melakukan rapid tes terhadapnya pada 7 Mei 2020 kemarin. SW, kesehariannya berdagang di Pasar Banjaran mulai pukul 06.00 sampai dengan pukul 09.00. Setelah itu dilanjutkan berdagang di Pasar Kelurahan Dandangan, Kecamatan Kota Kediri. Ikhwan, Direktur PD Pasar Joyoboyo Kediri yang membawahi Pasar Grosir Ngronggo belum berhasil dikonfirmasi mengenai langkah apa yang akan dilakukan pihaknya untuk mencegah penyebaran virus corona di pasar-pasar Kota Kediri. (mis/mad)

Tags :
Kategori :

Terkait