Polsek Tenggilis Mejoyo Gelar Jum'at Curhat, Tingkatkan Keakraban dengan Warga

Jumat 10-01-2025,10:43 WIB
Reporter : Ali Muchtar
Editor : Fatkhul Aziz

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID – Polsek Tenggilis Mejoyo, Surabaya,  menggelar kegiatan Jum'at Curhat yang dihadiri langsung oleh Kapolsek, Kompol Tego S Marwoto, S.H., S.E., M.H., bersama jajarannya. 

Kegiatan yang berlangsung di halaman parkir Mapolsek pada hari Jumat 10 Januari 2025 ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk berinteraksi langsung dengan pihak kepolisian.

Dalam sambutannya, Kapolsek Tego Marwoto menyampaikan pentingnya kegiatan ini sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

BACA JUGA:Polsek Tenggilis Mejoyo Tingkatkan Keimanan Personel Melalui Binrohtal

"Jum'at Curhat ini bertujuan untuk menampung segala aspirasi, keluhan, maupun saran dari masyarakat. Harapannya, hubungan antara polisi dan masyarakat semakin erat," ujarnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai kalangan masyarakat, mulai dari tokoh agama, tokoh masyarakat, hingga perwakilan warga dari berbagai kelurahan. Mereka dengan antusias menyampaikan berbagai pertanyaan dan masukan terkait masalah keamanan dan ketertiban masyarakat.

Beberapa pertanyaan yang diajukan antara lain mengenai prosedur pembuatan SIM, penanganan kasus kehilangan STNK, serta upaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Semua pertanyaan tersebut mendapat tanggapan langsung dari Kapolsek dan jajarannya.

"Kami akan menindaklanjuti semua masukan yang disampaikan oleh masyarakat. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, situasi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Tenggilis Mejoyo semakin kondusif," tambah Kapolsek Tego Marwoto.(mtr)

Kategori :