Hadiri Maulid Nabi, Wahyu Hidayat Tekankan Pentingnya Meneladani Rasulullah SAW

Senin 07-10-2024,08:19 WIB
Reporter : Ariful Huda
Editor : Muhammad Ridho

MALANG, MEMORANDUM.CO.ID - Wahyu Hidayat membaur bersama ratusan warga mengikuti pengajian peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah, di Masjid Al Kahfi, Kelurahan Purwantoro, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Sabtu 05 Oktober 2024.

Wahyu Hidayat yang akrab disapa ‘Pak Mbois’ menyampaikan kegiatan ini menjadi momen penting bagi dirinya dan masyarakat untuk meningkatkan rasa cinta pada Rasulullah sehingga dapat menjalankan ajarannya dengan baik. 

“Perayaan ini adalah waktu yang tepat bagi umat muslim untuk memperkuat komitmen terhadap ajaran Islam yang disampaikan oleh Nabi (Nabi Muhammad SAW, red),” katanya.

BACA JUGA:Wahyu Hidayat Rutin Ziarah Kubur ke Makam Orang Tua

Menurutnya momen ini harus dirayakan seluruh umat muslim, karena kelahiran Rasulullah telah membawa perubahan besar bagi perkembangan dunia.

Pria asli Bareng itu mengingatkan bahwa sosok Nabi Muhammad SAW adalah teladan yang harus diikuti dalam segala aspek. Nabi Muhammad dikenal sebagai sosok yang penuh kasih sayang, jujur, adil, dan pengertian.

“Semoga saya dan masyarakat  menjadikan Rasulullah sebagai contoh dalam menjalani kehidupan sehari-hari,” harapnya.

BACA JUGA:Tak Sekadar Punya Kartanu, Ketua PCNU Kabupaten Malang Ungkap Pengabdian Wahyu Hidayat

Kehadiran ‘Pak Mbois’ dalam acara ini menunjukkan dukungannya terhadap kegiatan keagamaan yang bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.  

Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dapat menumbuhkan semangat di masyarakat untuk meneladani Nabi Muhammad SAW dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Dalam acara tersebut, tausyiah disampaikan oleh KH. Syaikurrizal yang menguraikan materi tentang pentingnya kehidupan sehari-hari dalam bermasyarakat.

“Penting untuk kita sebagai umat untuk menjaga silaturahmi dengan tetangga, kerabat yang ada di sekitar kita,” tuturnya. (ktr/ari)

Tags :
Kategori :

Terkait