Awal kampanye, ABADI Sowani Komunitas

Minggu 29-09-2024,15:42 WIB
Reporter : Ariful Huda
Editor : Fatkhul Aziz

MALANG, MEMORANDUM.CO.ID - Mengawali aktivitas kampanye, Pasangan Calon (Paslon) Walikota - Wakil Walikota Malang, Abah Anton - Dimyati  (Abadi) melakukan kunjungan ke sejumlah pihak. Mulai komunitas, tokoh agama, tokoh masyarakat serta sejumlah tokoh lainya.

Hal itu disampaikan Paslon Abadi nomor urut 3 usai melakukan deklarasi pemilu damai untuk Pilkada serentak di tahun 2024 Ini.

"Sejumlah komunitas kami kunjungi termasuk para tokoh. Mulai tokoh agama, tokoh masyarakat dan komunitas lainya. Mengingat, masa kampanye, juga relatif masih panjang," terang Abah Anton, saat ditemui di acara deklarasi damai untuk pilkada serentak tahun 2024.

BACA JUGA:Pilkada Kota Malang: Paslon Nomor 3 ABADI Komitmen Wujudkan Kampanye Damai

Karena, menurutnya, para masyarakat para tokoh agama dan masyarakat lainya, masih mempunyai dan menaruh harapan kepada para pasangan calon kepala daerah. Bisa memberikan yang terbaik, memberikan kenyamanan kepada masyarakat dalam pesta pilkada ini.

Untuk itu, kata dia, kampanye adalah untuk saatnya adu gagasan, adu progam, adu visi yang baik, untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Kota Malang. Memberikan pikiran dan solusi, sebagaimana keinginan warga Kota Malang.

"Saatnya, adu gagasan, adu fikiran, untuk yang terbaik bagi masyarakat Kota Malang. Kemakmuran dan kesejahteraan," lanjutnya.

BACA JUGA:ABADI: Komitmen Abah Anton-Dimyati Bagun Kota Malang

Disinggung terkait deklarasi pemilu Damai, ia menyebut dan menyambut baik. Mengingat, Kota Malang dengan penduduk sekitar hampir 1 juta orang, namun bisa melahirkan 6 calon.

"Deklarasi sangat baik. Sepanjang sesuai dengan hati dan tidak hanya omongan saja. Semoga dengan deklarasi, hati dan fikiran kita, hanya tertuju untuk melaksanakan tugas, visi misi yang baik demi kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat," pungkasnya. (edr)

Kategori :