Puncak HBI Ke-76, Imigrasi Surabaya Ikuti Syukuran Nasional Bersama Dirjen Imigrasi

Puncak HBI Ke-76, Imigrasi Surabaya Ikuti Syukuran Nasional Bersama Dirjen Imigrasi

Kakanim Surabaya, Agus Winarto bersama para kepala bidang dan jajaran lain mengadakan bakti sosial rangkaian HBI ke-76.--

SIDOARJO, MEMORANDUM.DISWAY.ID - Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya memaknai puncak Hari Bakti Imigrasi (HBI) ke-76 Tahun 2026 melalui kegiatan syukuran yang digelar serentak secara nasional dan terhubung secara virtual bersama Direktorat Jenderal Imigrasi.

Syukuran tersebut bukan sekadar seremoni, melainkan menjadi ruang refleksi atas pengabdian insan imigrasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Momentum ini mempertemukan jajaran imigrasi dari pusat hingga daerah dalam satu ikatan kebersamaan, sekaligus meneguhkan kembali nilai pengabdian sebagai ruh utama tugas keimigrasian.

BACA JUGA:Imigrasi Soekarno-Hatta Berbagi di Hari Bhakti Imigrasi Ke-76 dengan Kunjungi Panti Sosial Kalideres


Mini Kidi--

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya, Agus Winarto, menyampaikan bahwa peringatan Hari Bakti Imigrasi menjadi sarana evaluasi sekaligus penguatan komitmen pelayanan publik.

“Hari Bakti Imigrasi bukan hanya penanda usia institusi, tetapi momentum untuk merefleksikan sejauh mana kehadiran imigrasi benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa pelayanan keimigrasian terus berjalan secara profesional, humanis, dan adaptif terhadap kebutuhan publik,” ujar Agus Winarto, Rabu, 28 Januari 2026.

Sepanjang rangkaian Hari Bakti Imigrasi ke-76, Imigrasi Surabaya menghadirkan berbagai kegiatan yang menitikberatkan pada keseimbangan antara pelayanan publik dan kepedulian sosial.

BACA JUGA:Imigrasi Soetta Terima Kunjungan Ombudsman, Perkuat Layanan Kedatangan Orang Asing dan Penerapan All Indonesia

Melalui pendekatan tersebut, imigrasi tidak hanya hadir sebagai penyelenggara layanan administrasi negara, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang memiliki tanggung jawab sosial dan kemanusiaan.

Dalam aspek pelayanan, Imigrasi Surabaya menyelenggarakan layanan Paspor Simpatik pada hari Sabtu dan Minggu di Kantor Imigrasi Surabaya serta Immigration Lounge Ciputra World. Layanan ini dimanfaatkan oleh 607 pemohon, sekaligus memperluas akses masyarakat terhadap pelayanan keimigrasian di luar hari kerja reguler.

BACA JUGA:Polres Kediri Kota Perkuat Sinergi dengan Imigrasi Bahas Pengawasan WNA

Sementara itu, di bidang sosial dan kemanusiaan, Imigrasi Surabaya menggelar kegiatan donor darah yang diikuti oleh pegawai dan stakeholder terkait. Dari 110 pendaftar, sebanyak 60 peserta berhasil mendonorkan darahnya. Kegiatan ini menjadi bentuk kontribusi nyata insan imigrasi dalam mendukung nilai kemanusiaan dan solidaritas sosial.

Selain kegiatan pelayanan dan sosial, peringatan Hari Bakti Imigrasi juga diisi dengan bakti sosial ke panti asuhan serta kunjungan silaturahmi kepada para purna imigrasi.

Sumber:

Berita Terkait