Satlantas Polres Kediri Kota Survei Kondisi Jalan Rusak

Satlantas Polres Kediri Kota Survei Kondisi Jalan Rusak

Satlantas Polres Kediri Kota memberi tanda pada jalan berlubang di Jalan Imam Bonjol.--

KEDIRI, MEMORANDUM.DISWAY.ID – Satlantas Polres Kediri Kota melakukan survei kondisi jalan rusak di Jalan Imam Bonjol sebagai upaya menjaga keamanan dan keselamatan pengguna jalan, Kamis 14 Januari 2026.

Survei dilakukan langsung Kasat Lantas Polres Kediri Kota AKP Tutud Yudho Prastyawan, S.H., M.H., bersama Unit Keamanan dan Keselamatan Satlantas Polres Kediri Kota sekitar pukul 13.00 WIB.


Mini Kidi--

Kegiatan tersebut menjadi bagian dari langkah preventif untuk meminimalkan potensi kecelakaan lalu lintas akibat kerusakan jalan.

"Hasil survei ini akan kami teruskan kepada dinas terkait sebagai bahan evaluasi," kata AKP Tutud Yudho Prastyawan.

BACA JUGA:Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Ramp Check Kendaraan Pastikan Kamsel

Selain melakukan peninjauan, Unit Kamsel juga memberikan imbauan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas kepada masyarakat.

Masyarakat diminta lebih berhati-hati, memperhatikan kondisi jalan, serta menyesuaikan kecepatan saat berkendara di ruas jalan yang mengalami kerusakan. (nug/fai)

Sumber: