Rekomendasi Perpustakaan Gratis di Surabaya, Ruang Belajar Nyaman Bagi Warga Kota
Perpustakaan --pixabay
MEMORANDUM.CO.ID - Kota Surabaya menghadirkan berbagai rekomendasi perpustakaan gratis yang bisa dikunjungi, dengan fasilitas lengkap dan suasana nyaman, menjadi wadah belajar sekaligus ruang tumbuhnya budaya literasi masyarakat.
Di Surabaya tak sedikit ruang tenang dan nyaman berhasil ditawarkan kepada pelajar atau masyarakat yang ingin membaca, belajar, atau sekadar memcari inspirasi, terdapat beberapa perpustakaan gratis menjadi pilihan favorit warga karena memiliki fasilitas cukup lengkap.
Salah satunya Perpustakaan Bank Indonesia Surabaya yang terletak di Jalan Mayangkara No. 6 Darmo, Kec. Wonokromo, Surabaya.
Perpustakaan ini dibuka untuk umum dan gratis, fasilitas seperti sofa, pendingin ruangan, ruang komputer, wifi dan pencahayaan yang cukup membuat suasana menjadi nyaman dan tenang sehingga mampu membuat pengunjung betah berlama-lama, Perpustakan bank indonesia buka dari hari senin hingga sabtu pukul 08.00 dan tutup pukul 16.30 wib.
Selain itu, ada Perpustakan Balai Pemuda yang terletak di Jl Gubernur Suryo No. 15, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Surabaya.
Tempatnya yang strategis berada di pusat kota menjadikan perpustakaan ini sering digunakan pelajar atau mahasiswa sebagai tempat berkumpul untuk diadakannya kegiatan literasi seperti pelatihan menulis dan diskusi publik, Perpustakaan Balai Kota buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga pukul 19.00 Wib.
Bagi masyarakat wilayah timur kota, Perpustakaan C20 Library yang berlokasi di Jalan Doktor Cipto No. 22, Dr Soetomo, Kec.Tegalsari, Surabaya.
Meskipun dikelola secara independen, perpustakaan ini masih layak untuk dikunjungi, perpustakaan ini terbuka untuk umum dan sering dijadikan tempat diskusk dan literasi kreatif para pelajar dan mahasiswa, dibuka dari hari rabu hingga minggu pukul 11.00 dan tutup pukul 21.00 Wib.
Artikel ini ditulis oleh Cahya Fitra Sava Ardhiani, Mahasiswa Magang di Memorandum
Sumber:

