Thomas Tuchel Tegaskan Mason Greenwood Tak Masuk Rencana Timnas Inggris

Thomas Tuchel Tegaskan Mason Greenwood Tak Masuk Rencana Timnas Inggris

Mason Greenwood tak ada dalam rencana Thomas Tuchel.-IG: masongreenwood.-

MEMORANDUM.CO.ID – Manajer timnas Inggris, Thomas Tuchel, menegaskan bahwa ia belum pernah berbicara langsung dengan Mason Greenwood dan menutup kemungkinan sang penyerang masuk dalam skuadnya

. Pemain Marseille berusia 23 tahun itu, menurut Tuchel, sudah tidak ada dalam pertimbangannya.

Greenwood sebelumnya diskors Manchester United pada Januari 2022 setelah muncul tuduhan serius terhadapnya, disertai foto dan video yang beredar di media daring.

Ia sempat menghadapi dakwaan percobaan pemerkosaan dan penyerangan, namun Crown Prosecution Service menghentikan kasus tersebut pada Februari 2023.

Usai masa sulit itu, Greenwood menjalani musim 2023–2024 dengan status pinjaman di klub Spanyol, Getafe, sebelum resmi bergabung dengan Olympique Marseille pada tahun berikutnya.

Di saat bersamaan, ia juga memulai proses perubahan kewarganegaraan dari Inggris ke Jamaika.

Greenwood bahkan sudah mengantongi paspor Jamaika, meski belum menyelesaikan dokumen perubahan asosiasi karena masih ragu berkomitmen penuh untuk negara asal Karibia tersebut.

BACA JUGA:Carlos Alcaraz Taklukkan Djokovic, Melaju ke Final Grand Slam Ketiga Beruntun


Mini Kidi--

Situasi ini membuat pelatih timnas Jamaika, Steve McClaren, sempat frustrasi.

McClaren berharap bisa memanggil Greenwood untuk kualifikasi Piala Dunia melawan Bermuda dan Trinidad & Tobago bulan ini. Namun, ia mengakui bahwa sang penyerang meminta waktu lebih lama sebelum memutuskan masa depannya.

"Kami sudah mempersiapkan segalanya, bahkan paspor sudah selesai. Kami kira dia akan bergabung dengan kamp latihan kali ini," ujar McClaren seperti dilansir ESPN.

"Tapi dari pembicaraan dengan keluarganya, Mason belum siap berkomitmen. Tentu saja ini mengecewakan, tetapi kami akan tetap menjalin komunikasi dengannya," katanya.

Sementara itu, Tuchel memilih menutup pintu untuk Greenwood. "Setahu saya, ia tengah mencoba bermain untuk Jamaika. Jadi, ia tidak lagi ada dalam rencana kami," tegas pelatih berusia 51 tahun tersebut.

 

Dengan situasi ini, masa depan Greenwood di level internasional masih menjadi tanda tanya: apakah ia akan mengenakan seragam Jamaika atau tetap membuka jalan kembali ke timnas Inggris.

Sumber: