Warga Kalijudan Lega, Saluran Air Baru Antisipasi Banjir

Warga Kalijudan Lega, Saluran Air Baru Antisipasi Banjir

Saluran berjajar di depan permukiman warga Kalijudan XI akan dipasang untuk mengatasi banjir. -Oskario Udayana-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Warga Jalan Kalijudan Gang XI, Kelurahan Kalijudan, Kecamatan Mulyorejo, akhirnya bernafas lega. 

BACA JUGA:Musim Hujan Sudah Datang, Saluran Gunungsari di Babat Jerawat Malah Dipenuhi Eceng Gondok dan Rumput Liar

Masalah banjir yang selama ini menjadi momok di wilayah mereka, diharapkan segera teratasi. Pemasangan saluran air baru yang lebih besar akan dilakukan minggu depan, menggantikan saluran lama yang berukuran kecil.


Mini Kidi-- 

Ketua RW 5 Kelurahan Kalijudan, Bakri, membenarkan informasi tersebut.  Ia menjelaskan bahwa pemasangan saluran ini merupakan realisasi usulan dari Musrenbang tahun 2024. Dua RT di wilayah Kalijudan telah lebih dulu mendapatkan saluran baru, dan kini giliran Gang XI.

BACA JUGA:Konflik Saluran Air di Klampis Semalang, Lurah Berharap Penyelesaian Damai dan Tertib Hukum 

"Saluran akan dipasang minggu depan," kata Bakri saat ditemui Senin 16 Juni 2025.

Meskipun selama ini genangan air masih terjadi saat hujan, Bakri menjelaskan bahwa genangan tersebut tidak berlangsung lama berkat bantuan pompa air dan sungai kecil di depan gang.  Air genangan dapat cepat surut dan mengalir ke sungai.

BACA JUGA:Antisipasi Banjir, Saluran Permukiman RW 4 dan 5 Wonokusumo Dinormalisasi 

"Pemasangan saluran air yang lebih besar ini diharapkan mampu mengatasi masalah banjir dan meningkatkan kenyamanan warga Jalan Kalijudan Gang XI," kata Bakri, Senin 16 Juni 2025. (rio)

Sumber: